Sia-Siakan Skuad Handal, 4 Pemain Persib Bandung Diboyong Persis Solo: Rebutan Taisei Marukawa Masih Berlanjut

- 24 Januari 2022, 15:45 WIB
RESMI 4 Pemain Persib Direkrut Persis Solo, Siapa Saja? Simak Ulasannya
RESMI 4 Pemain Persib Direkrut Persis Solo, Siapa Saja? Simak Ulasannya /Instagram @muhamadvaleron

 
MEDIA PAKUAN - Persis Solo dikabarkan akan datangkan empat pemain Persib Bandung
Mereka akan memperkuat Persis Solo di Liga musim ini.
 
Sebelumnya, Persis Solo dipromosikan ke Liga 1 musim ini, setelah berhasil menduduki puncak klasemen Liga 2.
 
Sementara Rans Cilegon FC yang berada di peringkat ke-2.
 
 
 
 
Laskar Sambernyawa yang merupakan julukan dari klub Persis Solo, diprediksi akan menjadi tim pilih tanding di Liga 1 setelah terlihat performanya di Liga 2 yang begitu tajam.
 
Selain itu, Persis Solo dikabarkan juga akan memboyong empat sekaligus penggawa Persib Bandung untuk bersaing di Liga 1.
 
 
 
 
Pemain Persib Bandung diincaran Persis Solo diantaranya yaitu Firman Ramadhan, Althaf Indie, Muhammad Valeron dan juga Muhammad Pandu Mahadika.
 
Keempat pemain ini juga dikabarkan telah membuat perjanjian teken kontrak bersama klub Persis Solo.
 
 
Selain dari keempat pemain tersebut, Persis Solo juga mengincar Taisei Marukawa dan Stefano Lilipaly.
 
Sebelumnya, Stefano Lilipaly sempat dikabarkan akan membuat kontrak bersama Pangeran Biru. Namun ternyata itu hanya rumor saja.
 
Persib Bandung dan Persis Solo kabarnya sedang bersaing untuk mendatangkan gelandang serang Persebaya Surabaya, Taisei Marukawa.
 
 
Kontrak Marukawa di klub Bajul Ijo sendiri akan berakhir pada 30 Mei 2022 mendatang.
 
"Wajah-wajah baru Sambernyawa Muda,"tulis akun Instagram @persisyouth.
 
Jika membahas mengenai talenta pemain, Persib Bandung sudah tidak diragukan lagi.
 
Dikutip Media Pakuan dari akun Instagram @persiblegent, ada empat pemain yang telah di sia-siakan oleh Persib Bandung.
 
Namun, Bandung dikabarkan telah menyianyiakan empat pemain handalnya, yaitu Dewangga, Ronaldo Kwateh, Gian Zola, dan Indra Mustafa.***
 
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: Persib Instagram persissolo.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x