13 Kapal Terbakar di Pelabuhan Kota Tegal, Evakuasi Terhalang Ratusan Kapal

- 29 Januari 2022, 11:17 WIB
Ilustarasi kebakaran 13 kapal di Pelabuhan Kota Tegal.
Ilustarasi kebakaran 13 kapal di Pelabuhan Kota Tegal. /Pexels/ Eric Sanman

MEDIA PAKUAN - 13 kapal terbakar di Pelabuhan Kota Tegal, Sabtu 29 januari 2022.

Dinas Pemadam Kebakaran bersama Kepolisian dan personel Pangkalan TNI Angkatan Laut Tegal, Jawa Tengah masih melakukan proses evakuasi hingga saat ini.

"Kami bersama Lanal Tegal dan dinas pemadam kebakaran kini masih melakukan proses pemadaman dan menyelamatkan kapal yang berada di lokasi terbakarnya kapal itu," kata
Kapolres Tegal Kota, AKBP Rahmad Hidayat dikutip dari Antara News, Sabtu 29 Januari 2022.

Baca Juga: 18 Pegawai KPK yang Terpapar Covid-19, Ali Fikri: Cuma Gejala Ringan

Ratusan kapal yang tengah berlabuh mempersulit proses evakuasi 13 kapal yang terbakar hebat. 

"Saat ini, kami terus melakukan lokalisasi agar kapal yang sudah terbakar tidak merambah ke kapal lainnya. Ada seratusan kapal yang bersandar sehingga evakuasi kapal mengalami agak kesulitan," katanya.

Para nelayan sedang mengajukan perizinan melaut hingga ratusan kapal disandarkan di lokasi pelabuhan setempat.
 

Polres menghimbau pemilik untuk segera memindahkan kapal-kapal tersebut ke tempat yang lebih aman.
 
Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB itu diduga karena korsleting arus pendek listrik pada sebuah kapal dan akhirnya api menyebar membakar kapal lainnya.
 

Menurut Kapolres, proses pemadaman melibatkan 11 unit mobil pemadam kebakaran gabungan dari Kabupaten Brebes, Kabupaten Tegal, dan Kota Tegal, dan Pemalang.
 
"Petugas kesulitan melakukan upaya pemadaman karena lokasi sempit serta di setiap kapal masih tersimpan BBM sehingga proses pemadaman terus kami lakukan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut," katanya.

Rahmad Hidayat mengungkapkan kasus terbakarnya kapal nelayan di Pelabuhan Kota Tegal sudah terjadi sebelumnya pada November 2021.*** 

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x