Hacker Brazil Diduga Bobol Data Polri, Bareskrim: Sedang Ditangani!

- 18 November 2021, 14:51 WIB
Ilustrasi hacker
Ilustrasi hacker /Pixabay

MEDIA PAKUAN - Seorang Hacker asal Brazil menceritakan aksi pembobolan data yang dilakukannya.

Dalam akun Twitter miliknya @son1x666 ia mengaku berhasil membobol data milik Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Terkait hal tersebut Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan kasus tersebut saat ini tengah diselidiki Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri.

Baca Juga: KKB Tembak Karyawan PT Delarosa di Papua, Korban Alami Luka Dibagian Kaki

"Sedang ditangani Dittipidsiber Bareskrim Polri, nanti kalau sudah ada updatenya akan diinformasikan," katanya, dikutip dari laman pmjnews.com pada Kamis, 18 November 2021.

Sebelumnya, pada Rabu, 17 November 2021, melalui akun Twitternya hacker tersebut mengaku telah mengantongi sejumlah data pribadi dan rahasia dari para anggota Polri termasuk dengan orang-orang terdekatnya.

"Polri berhasil diretas. Ada 28k (28.000) akun dan data pribadi yang bocor. Kebocoran ini berisi informasi pribadi dan rahasia serta kredensial pekerja Polri," tulis pemilik akun @son1x666 tersebut.

Baca Juga: Polri Ungkap Keberadaan Terduga Teroris Farid Okbah: Masih Diamankan Densus 88

Selain membobol data Polri, hacker tersebut juga mengaku telah melakukan peretasan terhadap data Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

Halaman:

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x