Kasus Covid-19 Korea Selatan Makin Parah, Kini Telah Capai Angka 4 Ribu Lebih Infeksi

- 6 Januari 2022, 14:15 WIB
 Kasus Covid-19 Korea Selatan Makin Parah, Kini Telah Capai Angka 4 Ribu Lebih Infeksi
Kasus Covid-19 Korea Selatan Makin Parah, Kini Telah Capai Angka 4 Ribu Lebih Infeksi /Reuters/Heo Ran/

MEDIA PAKUAN - Kasus harian virus corona di Korea Selatan bertambah menjadi lebih dari 4.000 untuk hari ke-2 berturut-turut, pada Kamis, 06 Januari 2022.

Hal tersebut dikarenakan Korea Selatan menerapkan langkah-langkah antivirus yang lebih ketat di tengah kekhawatiran atas kebangkitan infeksi dan penyebaran varian omicron.

Menurut Korea Disease Control and Prevention Agency (KDCA), kasus Infeksi di Korea Selatan menambahkan 4.126 kasus baru. Angka tersebut sudah termasuk 3.931 kasus infeksi lokal, hal itu meningkatkan total beban kasus menjadi 653.792.

Baca Juga: Deretan Group K-Pop yang Masuk 15 Besar di Tangga Album Dunia Billboard

Ini menandai bahwa kasus harian tetap di atas 4.000 mengikuti 4.443 kasus yang dihitung pada hari sebelumnya.

KDCA juga mengatakan bahwa Korea Selatan melaporkan 49 kematian Covid-19 lagi, meningkatkan jumlah kematian menjadi 5.887.
Angka tersebut lebih rendah dari 57 kematian pada hari sebelumnya, dan tingkat kematian 0,9 persen.

Sedangkan jumlah pasien Covid-19 yang sakit kritis mencapai 882, itu artinya turun dari hari sebelumnya yang 953. Jumlah pada hari Kamis menjadi yang terendah dalam 24 hari terakhir.

Baca Juga: Dua Orang Warga India Ditangkap Terkait Kasus Penjualan Wanita Muslim di Situs Online

Jumlah pasien yang sakit kritis telah dipantau secara ketat karena Korea Selatan khawatir dengan kemungkinan kekurangan tempat tidur rumah sakit untuk perawatan.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: Koreaherald


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x