Resmi Diluncurkan, Realme Narzo 30A Miliki Spesifikasi dan Kelebihan Menggiurkan

- 3 Maret 2021, 16:34 WIB
Realme Narzo 30A
Realme Narzo 30A /Realme.com/

MEDIA PAKUAN - Unit terbaru Realme seri Narzo 30A resmi diluncurkan ke Indonesia pada hari ini, Rabu 3 Maret 2021.

Realme Narzo 30A ini merupakan smartphone entry-level dengan harga cukup terjangkau, namun memiliki spesifikasi dan kelebihan yang menggiurkan.

Realme Narzo 30A ini adalah pilihan yang cukup tepat untuk kamu yang mempunyai smartphone spesifikasi berkelas dengan budget yang pas.

Baca Juga: Berkualitas dengan Harga Terjangkau, Inilah Daftar Harga Smartphone Xiaomi di Awal Maret 2021

Dari segi desain, Realme Narzo 30A dibekali desain belakang mengikuti Diagonal Strip untuk menciptakan ruang visual yang terkesan bergelombang dan dinamis, sehingga pengguna akan lebih nyaman ketika menggenggam hp ini dan akan terasa lebih mewah.

Dari segi layar, Realme Narzo 30A memiliki layar IPS LCD dengan ukuran 6.5 inci, dan resolusi 720 x 1600 pixel, dan 20:9 rasio, yang menjadikan tampilan layarnya lebih luas dan nyaman ketika lama digunakan.

Ditambah dengan memiliki kamera utama yang sudah menggunakan sensor wide 13 MP, dan kamera depan dengan 8 MP.

Baca Juga: Inilah Daftar Harga Hp Oppo Terbaru, Awal Bulan Maret 2021: Oppo Reno, Oppo F, Oppo A, Oppo Find

Untuk segi penyimpanan dari Realme Narzo 30A, dilengkapi dengan dua pilihan penyimpanan internal 32GB 3GB RAM dan 64GB 4GB RAM, yang ditenagai chipset MediaTek Helio G85.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: GSM Arena


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x