Atasi Masalah Rambut Rusak hingga Ketombe dengan Herbal Berikut, Gunakan Setelah Keramas!

- 6 Februari 2022, 14:45 WIB
Ilustarasi Daun Mimba dapat atasi masalah rambut rontok.
Ilustarasi Daun Mimba dapat atasi masalah rambut rontok. /Pixabay/Guddanti
 
 
MEDIA PAKUAN - Mimba merupakan tanaman herbal yang tumbuh di India, pohon mimba kaya akan manfaat bagi kesehatan serta bermanfaat bagi lingkungan di sekitarnya. 
 
Di India, daun mimba merupakan salah satu bahan utama dari pengobatan ayurveda, yaitu sejenis pengobatan terapi yang sudah ada sejak zaman dahulu.
 
Herbal mimba mengandung zat nimbin, nimbinen, nimbolid, nimandial, dan zat bermanfaat lainnya yang memiliki funsi anti-jamur, anti-bakteri, dan anti-radang.
 
 
Herbal Mimba juga ternyata mampu untuk mengatasu masalah kulit kepala dan rambut, mulai dari rambut rusak, ketombe, dan lain sebagainya.
 
Sifat anti-bakteri yang dimiliki daun mimba bisa merawat kulit kepala kering, ketombe, dan masalah rambut rontok, berikut caranya.
 
Bahan dan Cara Pembuatan
 
 
1. Rebus beberapa helai daun mimba ke dalam air, hingga mendidih. 
 
2. Saring airnya dan tempatkan dalam botol. 
 
3. Gunakan air rebusan ini setelah selesai mencuci rambutmu.*** 

Editor: Adi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x