Kesabaran Tingkat Tinggi Larissa Chou Menghadapi Anak Tantrum

- 23 Desember 2021, 19:14 WIB
Buah hati Larissa Chou , Yusuf.
Buah hati Larissa Chou , Yusuf. /Instagram @larissachou


MEDIA PAKUAN-Anak semata wayang Larissa Chou, Yusuf sering mengalami tantrum.

Sebagai seorang ibu, Larissa Chou mau tidak mau harus sabar menghadapi Yusuf .

Berdasarkan informasi dari berbagai sumber,  tantrum atau tantrum temper merupakan suatu ledakan emosi.
Baca Juga: Ditanya Tentang Nafkah Alvin Faiz Untuk Anak, Larissa Chou : Seikhlas Abinya Yusuf Aja
Tantrum ini biasanya dikaitkan dengan anak-anak atau orang-orang dalam kesulitan emosional.

Pada umumnya, seseorang yang mengalami tantrum ditandai dengan sikap keras kepala, menangis, berteriak, menjerit-jerit, pembangkangan, dan lain sebagainya.

Kendati demikian, tantrum menjadi salah satu bentuk yang paling umum dari perilaku anak-anak.

Melalui Insta Story-nya, Larissa Chou menunjukkan video pendek ketika Yusuf dalam kondisi tantrum.

Meski dibentak dan terkena pukulan dari Yusuf, Larissa Chou tetap setia mendampingi.
Baca Juga: Thariq Halilintar Komentari Unggahan Adik Ipar Mendiang Vanessa Angel, Fuji : Mancing Mania
Larissa Chou juga mengungkapkan dirinya harus sangat sabar menghadapinya.

Ia pun memberi tips untuk menenangkan anak yang tantrum, meskipun pastinya membutuhkan waktu yang tak sebentar.

"Hadapin anak sedang tantrum kitanya harus sabar banget...
Tips nya ditenangin pelan-pelan emang butuh waktu," tulis @larissachou melalui Insta Story-nya.***


Editor: Hanif Nasution

Sumber: Instagram @larissachou


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x