Benarkah! Berdasarkan Primbon Jawa, Kelahiran Rabu Legi Cocok Jadi pemimpin Bisnis

- 3 Februari 2021, 08:27 WIB
Ilustrasi Pemimpin Perusahaan
Ilustrasi Pemimpin Perusahaan /pixabay/
 
 
MEDIA PAKUAN - Orang yang lahir di hari Rabu Legi dalam hitungan Jawa disebut merupakan hasil dari penjumlahan hitungan Weton antara nilai hari Rabu (7) dengan nilai pasaran Legi (5).
 
Menurut Primbon Jawa, berikut ini merupakan watak,sifat, dan Karakter orang yang terlahir di Weton Rabu Legi.
 
Orang yang lahir di Rabu Legi menggambarkan sosok Padagon Jagur yang galak, waspada, dan kuat.
 
 
Mereka juga memiliki wawasan yang luas, hemat, mampu mengayomi, dan pandai membuat orang lain menyukainya, sehingga mereka memiliki banyak teman baik karena pandai dalam bergaul.
 
Namun, sisi negatif yang dimilikinya kurang disukai. Seperti sering mendapat masalah, suka membantah, bila memberi selalu berharap dipuji, atau ingin mendapat pamrih, suka berbohong, dan seiring ingin memiliki barang orang lain.
 
Dalam pekerjaan, mereka cocok bekerja dibidang yang berhubungan dengan kehidupan sosial. Seperti pengacara, polisi, tentara, guru, atau seorang pemimpin pantas dijabat oleh mereka yang lahir di Weton Rabu Legi.
 
 
Pekerjaan yang banyak memberi perintah tidak bisa membuat orang dengan Weton Rabu Legi ini berlama-lama untuk bekerja karena mereka kerap membantah.
 
Rezeki Weton Rabu Legi akan seperti batang padi yang saat dipotong akan tumbuh kembali.
Artinya, hidupnya akan berkecukupan karena tindakan hemat yang dilakukannya.
 
Jika berkaitan dengan keluarga, orang yang lahir di Weton Rabu Legi ini biasanya akan membawa keberuntungan.
 
 
Hal tersebut karena dipengaruhi oleh nilai neptu ayahnya (jika anak pertama) dan nilai neptu dari kakaknya (jika bukan kedua, ketiga, atau seterusnya).
 
Jika nilai neptu ayah atau kakaknya tersebut lebih kecil dari 12, maka kehidupan ekonomi keluarga mereka justru akan memburuk.
 
Weton Rabu Legi, tidak terlalu mengejar materi, berapapun yang didapat selalu disyukuri dengan orang kelahiran ini. ***
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: primbon Jawa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x