Jessica Iskandar Absen Sidang Gugatan Perdata Stefanus? Vincent Verhaag Ungkapkan Penyebabnya

19 Oktober 2022, 15:57 WIB
Jessica Iskandar harus absen dalam Sidang Gugatan Perdata dengan Vincent Verhaag katakan penyebabnya /Instagram/@inijedar/

MEDIA PAKUAN - Sidang gugatan perdata yang dilayangkan oleh Steffanus Budianto alias Steven kepada Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag akan digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan.

Jessica Iskandar menulis surat terbuka untuk Kapolri, meminta keadilan hukum untuk kasusnya dan Vincent Verhaag.

Namun Jessica Iskandar tidak hadir dalam sidang lanjutan hari ini, dan Vincent Verhaag mengatakan ia ternyata jatuh sakit karena mengidap tiroid.

"Karena dia sakit tiroidnya. Memang kendalanya kesehatan, enggak bisa hadir justru saya yang hadir sebagai suami," ujar Vincent Verhaag di PN Jakarta Selatan, pada Rabu,19 Oktober 2022.

Baca Juga: Girl Group New Jeans akan Comeback dengan Album Barunya, Simak Jadwal Peluncurannya

Artis yang akrab disapa dengan sebutan Jedar itu dikabarkan tengah istirahat demi kesembuhan penyakitnya. Selain itu, ia pun harus mengurus buah hatinya.

Vincent juga menyebut, menurunnya kondisi kesehatan dikarenakan Jedar kerap memikirkan kasus yang tengah dihadapinya.

"Iya kambuh lagi (teroid) apalagi kan bayi berat badan bayi di bawah dari seharusnya, dari situ kita ambil keputusan jangan sampai stress. Jadi, ya, sudah di situ kita ambil keputusan enggak apa-apa aku aja yang hadir," ujar Vincent.

"Capek, sulit tidur, karena stress kepikiran enggak tenang, enggak nyaman," ujarnya lagi.

Baca Juga: Sosok Bunda Corla Kembali Viral di Medsos, Raup Hadiah Ratusan Juta dari Nikita Mirzani dan Putra Siregar

Sebelumnya, Christoper Steffanus Budianto alias Steven mengajukan gugatan perdata terhadap Vincent Verhaag dan Jessica Iskandar ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Rabu 14 September 2022.

"Perbuatan melawan hukum tersebut terkait presscon mereka pada waktu itu dengan secara vulgar. Artinya secara terang dengan menyebut klien kita tersebut sebagai penipu," kata Darius selaku kuasa hukum Steven.

Sementara itu dalam jumpa pers tersebut, Jessica dan Vincent menyebut bahwa ada 11 mobil miliknya yang disewakan kepada Steffanus di perusahaannya.

Baca Juga: Terima Tawaran Main Drama, Aktor asal Korea Kim Seon Ho akan Berperan dalam Drakor Terbaru Hashs Shinru

Kasus ini bermula saat Jessica Iskandar mengaku sebagai korban penipuan dan penggelapan yang membuatnya rugi hingga Rp9,853 miliar.

Merasa kasusnya berlarut-larut, Jessica Iskandar heran dengan Steven yang seakan-akan kebal hukum. Oleh karena itu, Rolland E Potu selaku kuasa hukum sampai mendatangi Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya guna mendapatkan kepastian hukum untuk kasusnya.

Melihat banyaknya korban dari Steven, pihak Jessica berharap polisi juga dapat bersikap tanggap atas laporan terhadap Steven.***

Editor: Hanif Nasution

Tags

Terkini

Terpopuler